Hari Ketiga Khutbatul Iftitah Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3

Hari Ketiga Khutbatul Iftitah Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3

Alhamdulillah, Pada Hari Rabu Tanggal 20 Juli 2022, ini adalah Hari Ketiga Pondok Pesantren Al-Muhajirin mengadakan Khutbatul Iftitah Tahun Ajaran 2022-2023 M / 1443-1444 H  atau biasa disebut Khutbah Pengenalan merupakan kegiatan tahunan Pondok Pesantren Pabelan sebagai ajang pengenalan pondok pada semua elemen yang terlibat dengan kegiatan pondok khususnya untuk santri baru. kegiatan ini bertemakan "Merdeka belajarku istimewa sekolahku, dengan mondok gapai cita-cita kebahagiaan dunia dan akhirat " . Kegiatan ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan di masa orientasi. Para santri selalu mendapat pelajaran dan pengetahuan baru dari khutbah ini. Kegiatan ini dimulai senin 18 juli 2022 , Diisi langsung oleh Bapak H.Deden Saepudin,M.Hum sebagai Divisi Humas Yayasan Pondok Pesantren Al-Muhajirin dan Bapak Dr.H.Cece Nurhikmah,M.Ag sebagai Ketua STAI Al-Muhajirin Purwakarta . Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Putra Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3 Purwakarta. 

img-1658313268.jpg

Pada Kesempatan Kali ini Materi pertama dibuka dari Bapak  H.Deden Saepudin,M.Hum sebagai Divisi Humas Yayasan Pondok Pesantren Al-Muhajirin, beliau menyampaikan materi tentang "Belajar dari Syaikhuna" yaitu tentang Motivasi, Arahan dan pesan pesan yang disampaikan oleh KH.Abun Bunyamin,MA , Tips agar menjadi santri Sukses dalam Belajar diambil kutipan nadzom " Niat sebelum belajar " . tak lupa beliau pun menegaskan kepada para santri agar selalu berorganisasi, menjadi pemersatu, menjadi pengayom, menjadi inovator, dan menjadi pejuang Agama Islam bagi nusa dan Bangsa.

img-1658313278.jpg

Dilanjut dengan Pemateri kedua yaitu Bapak Dr.H.Cece Nurhikmah,M.Ag sebagai Ketua STAI Al-Muhajirin Purwakarta yang menyampaikan tentang Kurikulum Pendidikan Pondok Pesantren Al-Muhajirin Purwakarta yang berisikan tentang pengenalan Kampus-kampus dan unit lembaga yang ada di lingkungan pondok pesantren Al-Muhajirin Purwakarta , dan Beliau juga memperkenalkan kepada para Santri Baru tentang Lagu-Lagu yang dibuat olehnya lalu di hapal dan dinyanyikan bersama-sama oleh santri Baru Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3. Beliau juga menjelaskan tentang Metode-metode pembelajaran yang ada di Pondok Pesantren Al-Muhajirin Purwakarta seperti Durusunnahar (pembelajaran di waktu siang hari dimulai dari jam 08.00 s/d 15.00), dan Durusulail (Pembelajaran Malam Hari Seperti Pengajian Ba'da Magrib, Ba'da Isya, dan Ba'da Shubuh) . Metode Kitab Kuning (MUFHAM), Tahsin ( Ummi & Qiroati) , Tahfidz ( Kitabah ). 

img-1658313339.jpg

Tak lupa para santri diajarkan dan dibimbing mengenai segala kehidupan dan hal-hal yang ada di pondok pesantren. Dan diringi dengan Kuis dan Games berhadiah dari para guru. Mereka sangat antusias dalam kegiatan ini, dan mereka bangga dan senang menjadi santri Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3 Purwakarta. semoga dengan adanya kegiatan ini mereka lebih bisa untuk berinteraksi dan mampu mencetak kader ulama bagi bangsa dan agama, Aamiin . 

Penulis : Nazwa Aulia Fitriana & Novyanti 

Editor : Dimas Ardiansyah  

Sumber : https://muhajirin3.com/hari-ketiga-khutbatul-iftitah-pondok-pesantren-al-muhajirin-3-detail-443428