Purwakarta, 21/4/2024
Hari Ahad, 21 April 2024 Para Santri Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3 kembali datang ke pondok setelah melaksanakan libur Ramadhan 1445 H selama 19 hari. Libur semester pertama yang dimulai sejak tanggal 2 April 2024 Sampai tanggal 20 April 2024. setelah selesai liburan semester satu berakhir dan sekarang saatnya mengawali kegiatan belajar mengajar semester ke dua. Selama Satu hari itu Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3 dipenuhi oleh kendaraan beroda empat dan roda dua. Pagi(21/04/24)
Para santri datang ke pondok dengan diantar oleh orang tua/walinya. Sudah menjadi tradisi di Pondok Pesantren Al-Muhajirin 3 selalu mengadakan custom house ketika awal kedatangan santri pasca libur semesteran. Custom house adalah tradisi Pondok yang bermakna pemeriksaan barang bawaan dari rumah yang tidak boleh dibawa ke pondok seperti pakaian yang tidak tarbawi,barang-barang elekronik dll, juga berfungsi untuk mendisiplikan para santri agar tidak neko-neko membawa barang yang dilarang ke pondok.
Semoga dengan adanya jeda liburan yang sudah dilalaui, para santri akan lebih siap dalam menghadapi belajar semester kedua dan lebih semangat untuk memperoleh hasil yang lebih baik lagi.
Penulis : Dimas Ardiansyah
Sumber : https://muhajirin3.com/kedatangan-santri-pondok-pesantren-al-muhajirin-3-pasca-libur-ramadhan-1445-h-detail-452488